Segala sesuatu di dunia ini tidak ada yang permanen. Jadi untuk apa kita menyombongkan diri ?

Jadikan segala keberhasilan kita beerkat untuk orang lain. Ingat nasehat orang tua, jangan lupa diri ketika berada di puncak, karena yang beputar akan selalu berputar, berputar perjalanan hidup kita semua.

Jadilah terang di dunia ini, sehingga menyinari kegelapan.

Lebih baik menyalakan sebatang lilin, daripada memaki kegelapan. Jangan berharap orang lain akan menyalakan terang untuk kita, tapi mulailah dari diri masing-masing sehingga terang bisa tercipta untuk kita dan pada akhirnya akan menerangi dunia ini.

Siapa bilang hidup ini tidak adil ?

Kita akan mendapatkan apa yang memang layak kita dapatkan. Jika kita berusaha sedikit, kita pun layak diberi sedikit. Jika kita berusaha lebih banyak, kita pun layak mendapatkan lebih. "We don't always get what we need, we get what we deserve"

Bahagia adalah pilihan

Bahagia tidak selalu ditentukan oleh situasi, tetapi dari pilihan yang kita buat setiap harinya. Apa pun peristiwa yang kita alami, kebahagiaan adalah bagian dari pola pikir kita sendiri.

Apakah uang menjadi prioritas ?

Uang mungkin saja penting, tapi uang bukan segala-galanya dalam hidup ini. Ada cinta, ada harapan, ada kasih sayang yang lebih penting atas semua itu.

29 September 2006

Asuransi Jiwa, Pentingkah ?


Minggu kemarin saya ketemuan sama saudaraku karena dia ingin memberikan sedikit oleh oleh buatku. Tidak heran karena dia habis jalan-jalan ke Malaysia dan Bangkok. Saya pun menerimanya dengan sukacita walaupun nilainya tidak seberapa. Masih mendingan dibandingkan oleh-oleh dulu sehabis pulang jalan-jalan dari Eropa, apa oleh-olehnya ?, sepotong kaos tipis murah (kelihatannya) bergambarkan kota Venezuela. Kaos itu akhirnya saya pakai buat tidur T_T.

Sebenarnya bukan itu yang ingin saya ceritakan, tetapi ada cerita menarik yang juga diceritakan oleh dia ke aku waktu itu. Katakanlah ceritanya sebagai berikut (mungkin cerita sebenarnya ngak begitu, tapi intinya-lah yang perlu diambil) :

Sewaktu selesai misa di gereja, di penghujung tahun lalu dia bertemu dengan seorang pria yang usianya tidak sebaya dengannya, pria itu seumuran dengan orang tuanya(ku). Dia kenal dan sering bertemu pria itu karena dia sering misa di gereja itu juga. Tetapi kali ini ada yang lain dengan pria itu. Dia mencoba mendekatinya sambil senyum. Akhirnya setelah ber-basa-basi sebentar, dia bertanya kepadanya :
Pria tua : "Ko Subhan (*nama samaran), mau beli kue bulan ?"

Subhan : "Kue bulan ?" 'sambil berhenti berpikir sejenak

Subhan : "Oh....mau...mau....berapa harganya suk (*sebutan untuk orang yang sudah tua) ?" 'sambil melihat2 kue bulannya.

Pria tua : "Saya kasih harga murah deh Rp xx.xxx,-"

Sebenarnya Subhan juga ngak akan heran kalau dikasih harga murah. Pasalnya kenapa?, karena semua orang juga tahu kalau masa makan kue bulan itu sudah lewat. Yang bikin Subhan heran adalah kenapa sudah lewat tetapi dia masih menjualnya ??, akhirya Subhan memberanikan diri untuk menanyakannya

Subhan : "Suk, sembayang bulan udah lewat, kok Asuk masih jualan kue bulan ??"

Pria tua : "Ia, aku masih menjualnya soalnya aku lagi butuh uang..."

Subhan terdiam sebentar, matanya memandang si Pria tua itu dari ujung rambut sampai ujung kaki.

Subhan : "Oh gitu, perlu uang buat apa suk ??"

Pria tua : "Saya butuh uang buat cuci darah Han..."

Subhan : "Cuci darah ??, siapa yang sakit Suk ??" 'Subhan terheran-heran bertanya

Pria tua : "Istri saya...Han, dia mesti cuci darah setiap 1 bulan sekali. Dan setiap cuci sekali, butuh duit Rp x.xxx.xxx"

Pria tua : "Makanya saya jualan kue ini untuk itu..."

Subhan : "Terus Asuk ambil kuenya dari mana ??"

Pria tua : "Itu dari saudara, saya di suruhnya jualin kue bulan ini..."

Pria tua : "Sebenarnya dulu saya sering minta bantuan ke dia untuk biaya cuci darah istri saya."

Pria tua : "Pertama kali saya mendapatkan bantuannnya"

Pria tua : "Kedua kali saya juga mendapatkan bantuannya"

Pria tua : "Walau dengan perasaan sangat-sangat malu saya mencoba datang untuk ke-tiga kalinya meminta bantuan"

Pria tua : "Tapi untuk ketiga kalinya saya tidak mendapatkannya lagi"

Pria tua : "Dia hanya memberikan kue bulan yang sudah mau hampir kadarluasa 1 bulan lagi sisa jualannya yang sudah ngak laku, dengan harapan kalau saya bisa menjualnya maka uangnya bisa saya ambil"

Pria tua : "Hanya beginilah saya bisa memperoleh uang untuk biaya sakit istriku"

Pria tua : "Saya ngak tahu lagi harus minta bantuan ke siapa..."

Setelah Subhan berbicara panjang lebar dengan orang tua itu

Subhan : "Ya udah kalau begitu Suk, saya ambil 3 bungkus"

Akhirnya Subhan dan Pria tua itu berpisah di depan gereja tempat mereka Misa tadi.

Apa inti dari cerita tadi ?, Bahwa kalau manusia kalau sudah sakit keras, pasti banyak sekali uang yang harus keluar dari kantong saku kita. Tidak peduli apakah itu lagi tebal atau lagi tipis. Tidak akan mengenal juga dari golongan mana. Sebagai seorang manusia yang hidupnya di dunia serba pas-pasan, ada satu kalimat yang harus selalu diingat "Orang Miskin Dilarang Sakit !!".

Oke... kalau memang bisa memilih, setiap manusia sudah pasti ingin memilih tidak sakit alias sehat. Lantas apakah kita bisa ?? Jawabannya sudah pasti "tidak". Tidak jarang kita mendengar cerita ataupun kita lihat dengan mata sendiri kalau orang yang kaya tiba2 bisa jadi orang yang biasa-biasa saja, seperti kita. Atau yang punya usaha besar tiba-tiba bangkrut semua. Tidak jarang hal-hal tersebut terjadi gara-gara duit habis karena sakit. Kalau begitu, gimana peristiwa itu terjadi pada kita-kita yang berstatus biasa-biasa saja tanpa perusahaan, tanpa bisnis ?.

Untuk itulah yang namaya perusahaan asuransi muncul. Asuransi mencoba menyelesaikan masalah-masalah yang tibul dari setiap diri manusia, dimana masalah-masalah itu sungguh-sungguh tidak diharapkan olehnya. Asuransi mencoba membantu menyelenggarakan perencanaan keuangan yang tak terduga, dan tentunya ada harga yang harus dibayar untuk itu.
Di Indonesia kesadaran orang untuk mengikuti asuransi belumlah setinggi dibandingkan dengan negara-negara maju lainnya. Ini bisa kita buktikan kalau di luar negeri di negara-negara tertentu, orang-orang datang ke perusahaan asuransi secara langsung untuk mengasuransikan dirinya. Otomatis secara tidak langsung peran agen-agen asuransi jarang ataupun tidak dibutuhkan. tetapi apa yang terjadi di Indonesia ??, disuguhi di depan mata sama agen asuransi saja, belum tentu dia ladenin, syukur-syukur tidak diusir dari ruangannya. Saya berkata begitu karena saya juga pernah menjadi agen asuransi, dan merasakan betapa pahitnya menawarkan asuransi kepada orang Indonesia, mungkin termasuk saya sendiri.

Kini kita sering mendengar istilah unit link di Dunia asuransi. Polis asuransi unit link adalah polis asuransi jiwa individu yang memberikan manfaat proteksi asuransi jiwa dan juga kesempatan untuk berpartisipasi secara langsung dalam pengelolaan investasi yang setiap saat nilai polis bervariasi sesuai dengan nilai aset investasi tersebut. Dalam asuransi jiwa, pokok mendasar adalah UANG PERTANGGUNGAN yang harus dibayarkan ketika TERTANGGUNG meninggal dunia. Nah, dalam hal ini usia Tertanggung memegang peranan. Semakin muda usia tertanggung, semakin rendah pula resikonya meninggal...waktunya bukan dihitung dari umur tertanggung, melainkan UMUR POLIS. Pokok perhitungannya adalah berapa tahun polis berjalan, sampai tiba peristiwa yang membuat perusahaan asuransi harus membayar klaim?

Misalnya saja, umur tertanggung baru 10 tahun. Secara statistik, kematian di usia muda lebih rendah, sehingga kemungkinan besar umur polis dapat mencapai puluhan tahun sebelum tertanggung meninggal. Sebaliknya, jika umur tertanggung sudah 50 tahun, mungkin umur polis hanya mencapai belasan tahun saja karena secara statistik banyak orang meninggal di umur 60-an. Nah, semakin panjang umur polis, semakin lama pula perusahaan asuransi dapat menginvestasikan premi yang diterima. Karena itu, untuk orang muda preminya lebih murah dibandingkan untuk orang tua.

Intinya Asuransi Unit Link adalah Asuransi plus Investasi, pernah liat iklan salah satu asuransi di TV ?, Logonya kepala manusia yang diikat dengan kain, nah itu salah satu contoh dari asuransi unit link. Hitung-hitung kita bisa artikan secara kasar kita menabung dan mendapatkan perlindungan. Dan tentunya itu harus dilakukan dalam jangka waktu long term (jangka panjang), karena dari tahun ke tahun akan dipersentasekan berapa yang harus masuk biaya asuransi, dan berapa persen yang masuk ke investasi dan itu biasanya dari tahun ke tahun berbeda persentasenya. Dimana akan ada suatu saat 100% dari yang kita bayarkan ke Asuransi akan masuk ke investasi (tabungan) biasanya setelah tahun ke 10. Dengan begitu, sama saja dengan kita menabung di Bank, bahkan lebih baik dari pada menabung di Bank (tergantung harga unit link saat itu).

Kalau seandainya kita mengalami musibah dan memerlukan bantuan, siapa yang anda datangi paling dahulu ?

Apakah :1. Orang tua ?

Apakah :2. Saudara/family ?

Apakah :3. Teman-teman/masyarakat ? kalau ia, apakah kita pernah/sudah membantunya ?

Setelah itu ?

Siapa berikutnya ?

........Keajaiban.

Pentingkah Asuransi?, Sudahkah memiliki Asuransi saat ini?
Jawabku : Lihatlah hidup dengan kacamata di depan dan ke depan, jangan pernah menoleh ke belakang lagi!

27 September 2006

Hari ini sangat penting


Di sadur dari: "Being Happy" oleh Andrew Matthews bab terakhir

"Sebuah pohon sebesar anda bermula dari sebuah biji yang sangat kecil;
perjalanan sejauh seribu mil bermula dari satu langkah kecil."


Anda adalah apa yang anda pikirkan dan anda perbuat selama beberapa tahun terakhir. Segala yang akan anda alami sepuluh atau dua puluh tahun mendatang akan dipengaruhi oleh apa yang anda lakukan hari ini. Teman anda, keluarga anda, pekerjaan anda, saldo anda di bank, tempat tinggal anda, Semua ini dibentuk oleh apa yang anda pilih untuk anda kerjakan.

Hidup adalah proses membangun. Apa yang anda kerjakan hari ini empengaruhi apa yang anda peroleh esok hari. Hidup tidak terjadi dalam ruang kedap air dua puluh empat jam. Usaha hari ini menentukan hari esok. Apakah anda menghilangkan kebiasaan buruk, apakah anda meluangkan waktu satu jam bersama keluarga, apakah anda menetapkan berapa tujuan, apakah anda menabung atau menghabiskan uang, apakah anda berolah raga, apakah anda mengembangkan pikiran anda, keputusan andalah yang akan membawa perubahan.

Orang bodoh tak pernah melihatnya. Tetapi orang yang cerdik mengetahuinya. Apa yang anda kerjakan hari ini sangat penting.

Anda bisa saja hidup santai dan ceroboh  sementara waktu, tetapi cepat atau lambat, tanggung jawab akan menyusul anda. Kalau anda tidak menghiraukan tagihan yang belum dibayar, pekerjaan yang belum selesai, dan masalah yang belum terpecahkan, anda mungkin masih bisa bertahan sebulan atau lebih. Lalu suatu hari tembok ambruk dan anda heran mengapa pekerjaan anda tidak menarik lagi, tidak ada simpanan di bank, dan setiap orang bersikap tidak ramah pada anda. Itu tandanya hidup mengingatkan anda bahwa hari demi hari membentuk dampak kumulatif.

Di mana pun anda berada, itulah tempat anda untuk mulai. Upaya yang anda lakukan hari ini akan berarti untuk hari esok.

22 September 2006

Untuk Tibo dkk


Engkau pergi dari Tanah leluhur mu
Menyebrangi gelombang untuk secercah Sinar
Dengan harapan ada Cahaya untuk hari esok
Kau pijakan kakimu di Tanah entah berantah
Tanah yang menghidupimu menyegari sanubarimu

Tak di sangka Engkau tergilas roda kehidupan
Engkau tergilas oleh roda Politik
Yang engkau mengerti sangat pelik
Banyak yang tak iklas untuk melepasmu
Banyak yang bimbang merelakanmu

Ragamu sudah terjepit hatimu di koyak-koyak
Toh mereka masih menuntut jiwamu
Sebagian orang yang mimpi indah
Tapi percayalah Mimpi indah mereka
Hanyalah ujud dari ketakutan
Ter kejar-kejar oleh darah yang berlumuran
Yang berlumuran ditangan mereka
Mereka yang menuntut Nyawamu
Nyawa dari rekan2 mu hanya raganya yang hidup
Hatinya sudah Mati


Semoga dosa-dosa kalian diampuni dan jiwa kalian beristirahat dengan tenang di surga, Selamat tinggal dari dunia kami, Amin +

21 September 2006

Why Men Don't Listen & Women Can't Read Map


Di sadur dari: "Why Men Don't Listen & Women Can't Read Map" oleh Allan & Barbara Pease

Inti dari buku tersebut adalah bahwa cowok dan cewek itu sebenernya telah berevolusi secara fisik tapi masih membawa kebiasaan dari cowok-cewek jaman purba.

Pas jaman purba cowok adalah berburu, cewek tinggal di gua. Cowok melindungi, cewek mengurus anak. Sebagai akibatnya, tubuh dan otaknya pun berkembang mengikuti kebiasaan jaman purba ini.

Selama jutaan tahun, struktur otak cowok dan cewek terus berubah dengan caranya masing-masing. Sampailah kita pada jaman modern ini, dimana ternyata cowok dan cewek itu berbeda dalam memproses informasi yang masuk ke otaknya. Jalan pikirannya memang berbeda. Pengertiannya akan suatu hal pun berbeda. Persepsi, prioritas dan tingkah lakunya juga beda.

KASUS MENTEGA DI KULKAS

Setiap cewek di dunia pasti pernah mengalami ini. Kisahnya berawal dari cowok yang berdiri di depan kulkas yangterbuka...

Cowok : "Menteganya mana ya?"
Cewek : "Di dalam kulkas."
Cowok : "Nggak ada tuh" - sambil celingak-celinguk ke dalam kulkas...
Cewek : "Kok bisa nggak ada? Dari dulu juga ditaruh di kulkas."
Cowok : "Mana? Nggak ada. Gue udah cari. Nggak ada apa-apa tuh di kulkas."

Terus si Cewek akhirnya harus ikutan ke dapur ikutan ngelongok ke kulkas dan......secara ajaib bin sulap, tangannya udah megang mentega.

Apa komentar selanjutnya dari si Cowok?
"Ditaruhnya di situ sih...terang aja tadi nggak keliatan!"

Kejadian semacam ini juga terulang kembali, ketika si cowok mencari selai Strawberry dan tidak ketemu. Dia hanya menemukan selai Nanas, padahal selai Strawberry itu ada di belakang selai Nanas...

Cowok kadang ngerasa cewek suka ngerjain mereka dengan cara ngumpetin barang-barang di laci atau lemari. Baik itu mentega, selai, gunting, handphone, kunci mobil, kunci rumah, dompet – semuanya sih sebenernya ada di situ. Tapi entah kenapa mata cowok kayaknya nggak bisa melihatnya.

Alasan sebenernya nih adalah karena cewek punya jangkauan sudut pandangan yang lebih besar daripada cowok. Bila diukur dari hidung, bisa mencapai 45° ke arah kiri-kanan-atas-bawah, bahkan ada yang mencapai 180°. Jadi cewek bisa liat isi kulkas atau
lemari tanpa menggerakkan kepalanya. Sementara cowok kalo ngeliat sesuatu lebih
terfokus dan otaknya memproses seolah mereka ngeliat dalam terowongan yang panjang. Alhasil, mereka bisa ngeliat jelas dan akurat apa yang ada tepat di depan mata dan jaraknya lebih jauh, hampir mirip seperti ngeliat lewat teropong!

Penelitian lain juga mengungkapkan bahwa otak cowok mencari kata M-E-N-T-E-G-A atau S-T-R-A-W-B-E-R-R-Y di kulkas. Kalo kotak mentega atau botol selainya salah arah, udah nggak keliatan deh. Makanya selama mencari kepalanya celingukan terus karena berusaha menemukan benda yang 'hilang' tersebut.

Sebenernya ada implikasi lain dari perbedaan besar sudut pandang ini. Dengan sudut pandang yang jauh lebih besar dari cowok, mata cewek bisa ngelaba tanpa perlu takut ketahuan. Sementara kalo cowok, udah pasti kena tuduh atau ketangkep basah kalo matanya lagi jelalatan.

Penelitian mengungkapkan bahwa: mata cewek ngeliat bodi-bodi cowok sama seringnya, bahkan lebih sering, daripada cowok ngeliatin bodi-bodi cewek. Tapi, dengan daya pandang yang jauh lebih superior, cewek jarang ketahuan...

KENAPA CEWEK BISA NGOMONG TERUS?

Dalam struktur otak cewek, kemampuan untuk berbicara terutama ada dibagian depan otak kiri dan sebagian kecil di otak sebelah kanan. Sementara buat cowok, kemampuan berbicara dan bahasa itu bukan kemampuan otak yang kritis. Adanya pun cuma di otak
kiri dan tidak ada area yang spesifik. Jadi jangan heran kalau cewek seneng ngomong dan
banyak pula yang diomongin, karena kedua belah otaknyamampu bekerja sekaligus.

Otak cowok itu terkotak-kotak dan mampu memilah-milah informasi yang masuk. Di malam hari, setelah seharian penuh beraktivitas, cowok bisa menyimpan semuanya di otaknya. Sementara otak cewek tidak bekerja seperti itu - informasi atau masalah yang diterimanya akan terus berputar-putar dalam otaknya. Dan ini nggak akan berhenti sampai dia bisa mencurahkan isi otaknya alias curhat. Oleh sebab itu, kalo cewek bicara, tujuannya adalah untuk mengeluarkan uneg-unegnya, bukan untuk mencari kesimpulan atau solusi.

Cewek juga berusaha membangun hubungan lewat pembicaraan. Rata-rata cewek bisa bicara 20 ribu kata dalam sehari. Sementara cowok hanya sekitar 7 ribu kata sehari. Perbedaan ini kelihatan jelas ketika jam makan malam tiba. Cowok sudah menghabiskan 7 ribu katanya dan nggak mood untuk bicara lebih lanjut. Persediaan si cewek tergantung dari apa yang sudah ia lakukan sepanjang hari. Kalau dia sudah banyak berbicara dengan orang lain hari itu, dia pun akan sedikit berbicara. Kalau dia tinggal di rumah saja, mungkin ia sudah menggunakan 3 ribuan kata. Jadi masih ada 17 ribu lagi!

Cowok cuman bisa melakukan satu hal pada suatu waktu!
Semua penelitian yang ada menemukan bahwa otak cowok lebih terspesialiasi, terbagi-bagi. Otak cowok berkembang sedemikian sehingga mereka hanya dapat berkonsentrasi pada satu hal yang spesifik pada suatu saat, sehingga sering mereka bilang mereka bisa ngerjain semuanya tapi 'satu-satu donk'.

Kalo cowok minggirin mobil untuk baca peta, biasanya dia juga akan ngecilin suara radio atau tape. Banyak cewek yang bingung kenapa. Kan bisa aja baca peta sambil denger radio dan bicara. Kenapa cowok bersikeras ngecilin suara TV kalo ada telepon? Atau
kadang cewek suka bingung: "Kalo dia lagi baca koran atau nonton TV, kok dia nggak bisa denger tadi gue bilang apa?"

Jawabannya adalah karena sedikit sekali jaringan yang menghubungkan otak kiri dan kanan cowok, sehingga kalo cowok yang lagi baca koran atau nonton TV di-scan otaknya, kita bakal tau bahwa dia seketika itu juga jadi tuli.

Sementara otak cewek punya konstruksi yang memungkinkan cewek melakukan banyak hal sekaligus (Multitasking). Cewek bisa melakukan banyak hal yang sama sekali nggak berhubungan pada waktu bersamaan, dan otaknya nggak pernah putus, selalu aktif! Cewek bisa bicara di telpon, pada saat yang sama masak di dapur dan nonton TV. Atau dia bisa nyetir, dandan, dengerin radio dan bicara lewat hands-free.

Lain halnya dengan cowok, pernah terjadi juga kejadian begini. Si cowok emang udah lapar banget dan dia makan dengan lahapnya di meja makan. Nah, kebetulan di atas meja itu ada beberapa surat yang hari itu dikirim untuk setiap penghuni flat. Sambil si
cowok makan, tangannya membuka satu amplop surat, maksudnya ingin makan sambil baca surat miliknya... tapi apa yang terjadi, cowok itu salah buka surat, dia buka surat orang lain, hehehe.....bener-bener dah terbukti kalo "Man can't do more than one task at the same time".

Tapi karena cewek bisa pakai 2 sisi otaknya secara bersamaan, banyak cewek yang bingung ngebedain kanan dari kiri. Sekitar 50% cewek nggak bisa secara langsung nunjuk mana kanan dan mana kiri kalau ditanya. Tapi cowok bisa secara langsung mengidentifikasi kanan dari kiri. Sebagai akibatnya, cewek sering dimarahin cowok karena nyuruh mereka belokin mobilnya ke kanan - padahal maksud mereka sebenernya adalah belok kiri.

STRATEGI SEPATU 'BIRU ATAU EMAS'

Alkisah Bambang dan Fenny sedang siap-siap untuk pergi ke pesta. Fenny baru aja beli baju baru dan pengen banget keliatan cantik. Dia pegang 2 pasang sepatu, sepasang warna biru, sepasang warna emas. Lalu dia bertanya ke Bambang, dengan pertanyaan yang paling ditakutin cowok, "Bang, yang mana yang musti Fenny pake dengan baju ini
ya?"

Keringet dingin Bambang mulai keluar. Dia sadar sebentar lagi bisa muncul masalah. "Ahh...umm...yang mana aja yang kamu suka, sayang," gitu jawab Bambang. "Ayo donk Bang," kata Fenny lagi, nggak sabaran, "Yang mana yang keliatan lebih bagus.....yang biru atau yang emas?"

"Kayaknya yang emas deh!" jawab Bambang dengan gugup. "Emangnya yang biru kenapa?" tuntut Fenny. "Kamu emang dari dulu nggak pernah suka sama yang Biru! Aku beli mahal-mahal dan kamu nggak suka, kan?" Bambang dalam hatinya mungkin udah dongkol, "Kalo nggak mau denger pendapatku, kok tadi nanya!"

Bambang pikir tadi dia disuruh menyelesaikan suatu masalah, tapi ketika masalahnya sudah ia selesaikan, Fenny malah kesel. Fenny sebenarnya sedang menggunakan bahasa yang tipikal cewek alias cuman cewek yang ngerti: bahasa tidak langsung atau kerennya
indirect speech.

Fenny sebenarnya udah mutusin mo pake sepatu yang mana dan tidak sedang minta pendapat; yang dia inginkan adalah konfirmasi dari Bambang bahwa ia terlihat cantik.

Memang cewek kalo ngomong biasanya menggunakan indirect speech alias memberikan isyarat tentang apa yang sebenarnya dia inginkan. Tujuannya adalah untuk menghindari konflik atau konfrontasi sehingga bisa terjalin hubungan yang harmonis satu sama lain.
Indirect speech biasanya menggunakan kata-kata seperti: 'kayaknya', 'sepertinya' dan
sebagainya.

Ketika cewek bicara menggunakan indirect speech ke cewek lain, tidak pernah ada masalah - cewek lain cukup sensitif untuk mengerti maksud sebenarnya. Tapi, bila dipakai untuk bicara dengan cowok, bisa berakibat fatal!

Cowok menggunakan bahasa langsung atau direct speech dan mereka mengambil makna sebenarnya dari apa yang orang lain katakan. Tapi sebetulnya dengan sedikit kesabaran dan banyak latihan, cowok dan cewek bisa kok belajar untuk mengerti satu sama lain.

Jadi kembali ke persoalan sepatu biru atau emas, bagaimana solusinya untuk kaum cowok?, Sangatlah penting bagi kaum cowok untuk tidak memberikan jawaban secara langsung. Bila kita re-wind situasi tadi, Bambang harusnya bertanya, "Kamu udah milih yang mana, sayang?"

Dan jawaban berikutnya biasanya, "Ehm.....aku pikir aku bisa pake yang emas..." karena memang pada kenyataannya Fenny udah milih yang emas. "Kenapa yang emas?" tanya Bambang, sambil tersenyum cerdik. "Soalnya aku bakal pake asesoris warna emas dan bajuku ada pola keemasannya", demikian jawab Fenny.

Bambang kemudian dengan yakin akan bisa menjawab, "Wow! Pilihan kamu bagus tuh Fen! Kamu bakal keliatan paling cantik nanti!"
Dijamin malam itu Bambang akan sangat bahagia.

Masih ingat kan betapa frustasinya manusia terhadap pasangan lain jenisnya?? Nah tapi sebetulnya dalam hati kita tuh masih butuh pasangan loh. Apalagi Tuhan sendiri kan yang pernah bilang "Tidak baik kalau manusia sendirian saja." Jadi dalam perjalanan hidupnya manusia terus mencari siapa pasangan yang paling cocok untuk dirinya, supaya bisa terus bersama-sama dalam jangka waktu yang panjang alias seumur hidup...

SEBETULNYA APA SIH YANG KITA INGINKAN?

Dalam suatu survey yang melibatkan lebih dari 15 ribu cewek dan cowok umur 17 - 60 tahun, terungkap apa yang cewek inginkan dari partner long-termnya dan apa yang cowok pikir cewek inginkan.

A. Yang cewek inginkan:
1. Kepribadian
2. Humor
3. Sensitivitas
4. Kepandaian
5. Bodi yang bagus

B. Yang cowok pikir cewek inginkan:
1. Kepribadian
2. Bodi yang bagus
3. Humor
4. Sensitivitas
5. Wajah yang tampan

Studi ini menunjukkan bahwa cowok sebenernya cukup mengerti apa yang cewek-cewek inginkan. Sekarang kita lihat apa yang cowok inginkan dan apa yang cewek pikir cowok inginkan.

C. Yang cowok inginkan:
1. Kepribadian
2. Wajah yang cantik
3. Kepandaian
4. Humor
5. Bodi yang bagus

D. Yang cewek pikir cowok inginkan:
1. Wajah yang cantik
2. Bodi yang bagus
3. Dada yang besar
4. Pantat yang ok
5. Kepribadian

Ternyata cewek kurang tahu kriteria yang cowok-cowok inginkan sebagai partner hidupnya. Cewek membuat asumsi berdasarkan tingkah laku yang mereka lihat atau dengar tentang cowok, yaitu cowok yang matanya terbelalak dan mulutnya terbuka kalau melihat bodi cewek.

Daftar A adalah kriteria jangka pendek dan panjang dari apa yang cewek inginkan dari pasangannya. Sementara untuk cowok, daftar D adalah apa yang dia cari pertama kali ketika bertemu dengan cewek, tapi daftar C adalah apa yang dia cari untuk hubungan jangka-panjang. Jadi gimana donk???

Jadi bisa disimpulkan kalo cowok-cewek itu memang makhluk paling unik yang Tuhan ciptakan, dan butuh pengertian dari kedua pihak supaya komunikasi dan hubungan cintanya bisa langgeng. Ada beberapa tips khusus...

BUAT COWOK:

1. Buatlah lingkungan yang nyaman kalo lagi pengen mesra-mesraan.
Cewek sensitif terhadap lingkungannya dan hormon estrogennya membuatnya sensitif terhadap cahaya. Ruangan yang agak redup membuat pupil mata mengecil, jadi orang bisa terlihat lebih menarik dan kulit-kulit yang kurang mulus atau berjerawat tidak jelas terlihat. Pendengaran cewek yang tajam berarti perlu musik yang tepat. Tempatnya pun harus bersih, yang tidak mudah diinterupsi orang lain.

2. Ajak makan
Sejak jaman purbakala cowok sudah bertindak sebagai pencari makan, maka sewajarnyalah membawa cewek pergi makan bisa membangkitkan perasaan cewek. Mengajak cewek makan malam adalah peristiwa penting untuk cewek, walaupun dia sebenarnya nggak lapar atau belaga nggak laper (kan lagi diet!), karena penyediaan makanan menunjukkan perhatian cowok terhadap kesejahteraan dan kelangsungan hidupnya.

3. Bawalah bunga
Kebanyakan cowok tidak mengerti kekuatan dari seikat bunga segar. Mereka pikir, "Ngapain ngeluarin uang untuk sesuatu yang bakal mati dan dibuang dalam beberapa hari?" Lebih logis buat cowok untuk memberikan pohon dalam pot, karena dengan perhatian dan perawatan, pohon akan hidup - bahkan bisa dapet untung lagi!
Seperti jualan mangga, duren, dsb. Tapi, cewek tidak melihatnya seperti ini - dia pengen seikat bunga segar sebagai tanda bahwa si cowok punya perhatian untuknya. Setelah
beberapa hari, memang bunganya akan mati dan dibuang, tapi ini memberikan
kesempatan untuk si cowok membeli seikat lagi dan memberikan perhatian lagi ke ceweknya.

4. Bahasa tidak langsung
Indirect speech adalah bagian dari cewek dan untuk membangun hubungan dengan cewek, cowok perlu mendengarkan dengan efektif, sambil mengeluarkan 'bunyi mendengarkan' seperti "O...,", "Ehm", dan bahasa tubuh yang tepat. Tidak usah memberikan pendapat atau solusi atau kelihatan bingung. Kalau cewek pengen curhat karena punya masalah, teknik yang harus dipakai cowok adalah dengan bertanya, "Kamu mau aku mendengar sebagai cowok atau cewek?" Kalau dia bilang sebagai cewek,
dengarkan aja dan beri dukungan moral. Kalau dia bilang sebagai cowok, bolehlah tawarkan beberapa solusi.

BUAT CEWEK:

1. Jangan interupsi kalau cowok lagi ngomong.
Kalau ingin berkomunikasi dengan cowok, strategi jitunya adalah jangan menginterupsi kalau dia sedang berbicara. Sebenarnya ini sulit sekali untuk cewek, karena buat cewek ngomong rame-rame itu membangun hubungan dengan sesama dan menunjukkan partisipasi. Cewek juga terdorong untuk mengalihkan pembicaraan supaya si cowok kagum dengan pengetahuannya yang luas atau untuk membuat cowok merasa penting. Padahal kalimat-kalimat yang dikatakan cowok biasanya berorientasi pada suatu solusi dan dia perlu menyelesaikan kalimatnya, kalau tidak pembicaraan tersebut akan kehilangan maknanya.

2. Bahasa langsung
Supaya mendapat perhatian dari cowok, beritahukan apa yang ingin dibicarakan dan kapan, dengan kata lain buatlah agenda. Contohnya: "Aku ingin bicara sama kamu soal menangani masalah dengan bosku di kantor. Apakah kita bisa bicara setelah makan jam 7
malam nanti?" Ini lebih menarik untuk cowok, membuatnya merasa dihargai! Diam saja atau mengggunakan bahasa tidak langsung hanya akan membuat cowok merasa disalahkan dan mereka menjadi defensif.

3. Bagaimana memotivasi cowok
Cewek biasanya menggunakan kata "bisa": "Kamu bisa telpon aku nanti malam?" "Kamu bisa jemput aku?" Ini akan diterjemahkan cowok sebagai tantangan apakah dia bisa melakukannya atau tidak, tapi sama sekali tidak ada komitmen untuk melakukannya. Mereka kadang merasa dimanipulasi dan terpaksa memberikan jawaban "ya". Untuk memotivasi cowok, gunakan pertanyaan langsung untuk mendapatkan komitmennya. Contohnya, "Nanti malam kamu telpon aku kan?" menuntut komitmen untuk malam ini dan cowok harus menjawab "ya" atau "tidak".

4. Cowok tidak suka diberi nasihat
Cowok perlu merasa bahwa ia mampu memecahkan masalahnya sendiri. Mendiskusikan masalah dengan orang lain akan membebani orang tersebut. Dia bahkan tidak akan menceritakan masalahnya dengan temannya, kecuali jika dia pikir temannya punya solusi yang lebih baik. Ketika cewek berusaha membuat cowok menceritakan masalahnya, cowok menolak karena ia melihatnya sebagai sikap mengkritik, atau ia merasa bahwa cewek itu menganggapnya tidak kompeten dan ia punya solusi yang lebih baik dari si cowok. Padahal kenyataannya, maksud si cewek adalah untuk membuatnya merasa lebih baik dan sama sekali bukan tanda-tanda kelemahan. Jadi jangan beri nasihat ke cowok kecuali diminta. Katakan saja bahwa kamu yakin dia mampu menyelesaikan
masalahnya.

Walaupun penulis artikel ini cewek, artikel ini ditulis dengan bahasa langsung, tidak ada maksud-maksud terselubung di baliknya. Nama-nama yang disebut di atas adalah fiktif, kesamaan nama dan tempat hanyalah kebetulan belaka. Isinya jangan 100% dianggap benar, terutama tipsnya, karena ini semua tergantung pada species cowok – cewek yang lagi didekati. Dan setiap penggunaan kata cowok atau cewek maksudnya adalah cowok dan cewek pada umumnya. Kalau ngerasa nggak seperti yang dideskripsikan, patut bersyukur donk, berarti anda memang unik dibanding yang lain.

Selamat Tinggal


Kututup hatiku untuk namamu
Walaupun tangismu untukku
Biarku sendiri tanpamu lagi
Walaupun sepi kurasakan
Tanpa kau di sini

Kuingin kau jauh dari mataku
Agar tiada rasa benci
Kau pergi dariku tak usah kembali
Mungkin aku telah berdua untuk selamanya

Dengarlah dengarlah aku di sana
Ku kan melupakan tentangmu
Lihatlah lihatlah aku di sini
Kini aku telah berdua untuk selamanya

Selamat tinggal masa lalu
Aku kan melangkah
Maafkanlah segala yang
Pernah ku lakukan padamu

20 September 2006

Pria dari Mars Wanita dari Venus


Sudah pernah baca buku karangan John Gray, Men Are from Mars, Women Are from Venus ?, sebuah buku yang luar biasa untuk mengisi waktu senggang sehingga semakin memahami siapa laki-laki dan siapa wanita itu pula. Berikut ini adalah cuplikan yang saya ketikkan dari buku aslinya terbitan PT Gramedia Pusaka Utama.

Bayangkanlah bahwa para pria berasal dari Mars dan para wanita dari Venus. Pada suatu hari di jaman dahulu, penduduk Mars yang sedang meneropong melalui teleskop menemukan orang-orang Venus. Melihat penduduk Venus, timbul perasaan-perasaan yang belum pernah mereka kenal. Mereka jatuh cinta dan segera mneciptakan penerbangan angkasa untuk terbang ke Venus.

Orang-orang Venus menyambut orang-orang Mars dengan tangan terbuka. Secara naruri mereka tahu hari ini akan datang. Hati mereka terbuka lebar-lebar untuk cinta yang belum mereka rasakan.

Cinta antara penduduk Venus dan penduduk Mars terasa ajaib. Mereka senang berkumpul bersama, melakukan sesuatu bersama, dan saling berbagi rasa. Meskipun berasal dari dunia yang berbeda, mereka bahagia atas perbedaan-perbedaan itu. Berbulan-bulan mereka saling mempelajari, menjajaki, dan meghargai kebutuhan-kebutuhan, kesukaan-kesukaan, serta pola-pola tingkah laku mereka yang berlainan. Selama bertahun-tahun mereka hidup bersama dalam cinta dan keselarasan.

Kemudian mereka memutuskan untuk terbang ke bumi. Pada awalnya segala sesuatunya indah dan menyenangkan. Tapi pengaruh admosfir bumi mulai terasa, dan pada suatu pagi setiap orang terbangun dan menglami suatu amnesia yang aneh.

Baik orang Mars maupun orang-orang Venus itu lupa bahwa mereka berasal dari planet yang berbeda dan memang seharusnya berbeda. Pada suatu pagi, segala sesuatu yang mereka ketahui tentang perbedaan-perbedaan meraka terhapus dari ingatan dan sejak hari itu, para pria dan para wanita terus menerus bertengar.

Mengingat perbedaan-perbedaan kita

Tanpa kesadaran bahwa kita memang berbeda, pria dan wanita akan selalu berselisih. Kita lazimnya menjadi marah dan kecewa denga lawan jenis, karena kita melupakan kebenaran yang penting ini. Kita berharap lawan jenis lebih mirip kita sendiri. Kita mengharapkan mereka untuk “mengingikan apa yang kita inginkan”, dan “merasa sebagaimana kita merasa”.

Secara keliru kita menganggap bahwa apabila pasangan kita mencintai kita, mereka akan bereaksi dan bertingkah laku dengan cara-cara tertentu, seperti halnya reaksi dan tingah laku kita dalam mencintai seseorang. Sikap ini membuat kita terus-menerus kecewa dan tak mau meluangkan waktu guna menyampaikan perbedaan-perbedaan kita dengan penuh kasih sayang.

Secara keliru kita mengangap bahwa apabila pasangan kita mencintai kita, mereka akan bereaksi dan bertingkah laku dengan cara-cara tertentu, sebagaimana reaksi dan tingkah laku kita bila mecintai seseorang.


Kaum pria secara keliru mengharapkan kaum wanita untuk berpikir, berkomunikasi, dan bereaksi seperti pria, kaum wanita pun secara keliru megharapkan kaum pria untuk merasa, berkomunikasi, dan menanggapi seperti wanita. Kita lupa bahwa pria dan wanita sewajarnya berbeda. Sebagai akibatnya, hubungan-hubungan kita penuh dengan gesekan dan pertikaian yang tidak perlu.

Jelaslah menerima dan meghargai perbedaan-perbadaan ini akan mengurangi secara dramatis kebingungan sewaktu berhadapan dengan lawan jenis. Bila anda ingat bahwa kaum pria berasal dari Mars dan kaum wanita berasal dari Venus, segala sesuatunya dapat dijelaskan.

Kehidupan di Mars

Segala sesuatu di Mars merupakan cerminan nilai-nilai ini. Bahkan pakaian-pakaian mereka dirancang untuk mencerminkan ketrampilan-ketrampilan dan keahlian mereka. Para perwira polisi, prajurit, pengusaha, ilmuwan, pengemudi taksi, teknisi, dan juru masak semua mengenakan pakaian seragam atau sekurang-kurangnya topi untuk mencerminkan kekuasaan dan keahlian mereka.

Mereka tidak membaca majalah-majalah seperti Psychology Today, Self, atau people. Mereka lebih menaruh perhatian pada kegiatan-kegiatan di luar rumah, seperti berburu, memancing, dan mobil-mobil balap. Mereka menaruh minat pada berita, cuaca, dan olah raga, dan tidak banyak menaruh perhatian akan novel-novel roman dan buku-buku penolong diri.

Mereka lebih berminat pada “benda-benda” dan “hal-hal”, bukannya pada manusia dan perasaan-perasaan. Bahkan sekarang ini di bumi, sementara kaum wanita berfantasi mengenai roman, kaum pria berfantasi mengenai mobil-mobil berkekuatan besar, komputer-komputer yang lebih cepat, peralatan yang aneh-aneh, gizmos, dan teknologi baru yang lebih kuat. Kaum pria asyik dengan “hal-hal” yang dapat menolog mereka mengungkapkan kekuatan dengan menciptakan hasil-hasil dan mencapai sasaran mereka.

Mencapai sasaran amat penting bagi penduduk Mars sebab hal tersebut merupakan cara untuk membuktikan kemampuannya, sehingga merasa puas dengan dirinya sendiri, ia harus mencapai sasaran-sasaran itu sendirian. Orang lain tak dapat membantunya mencapai sasaran-sasaran itu. Penduduk Mars bangga bisa melakukan berbagai hal sendirian. Otonomi merupakan simbol efisiensi, kekuatan, dan keahlian.

Pemahaman atas sifat khas orang Mars ini dapat menolong kaum wanita memahami mengapa kaum pria sangat tidak suka dikoreksi atau diberitahu apa yang harus dilakukannya. Menawarkan nasihat yang tidak diiginkan kepada pria sama dengan menganggap ia tak tahu apa yang mesti dilakukan atau bahwa ia tak dapat melakukannya sendiri. Kaum pria sangat sensitif dalam hal ini, sebab masalah keahlian sangat penting baginya.

Menawarkan nasihat yang tidak diminta kepada pria berarti menganggap ia tak tahu apa yang harus dilakukan, atau bahwa ia tak dapat melakukannya sendiri


Kehidupan di Venus

Penduduk Venus mempunyai nilai-nilai berbeda. Mereka sangat menghargai cinta, komunikasi, dan hubungan. Mereka menghabiskan banyak waktu untuk memberi dukungan, menolong, dan saling melayani. Makna diri mereka ditentukan melalui perasaan dan mutu hubungan-hubungan mereka. Mereka mengalami kepuasan karena terbagi dan berhubungan

Arti diri seorang wanita ditentukan melalui perasaan-perasaanya dan mutu hubungan-hubungannya.

Segala sesuatu di Venus mencerminkan nilai-nilai ini. Daripada membangun jalan-jalan raya dan bangunan-bangunan tinggi, penduduk Venus lebih menaruh perhatian pada hidup bersama secara selaras, bermasyarakat, dan bekerjasama penuh cinta. Hubungan-hubungan itu lebih penting daripada pekerjaan dan teknologi. Dalam banyak hal, dunia mereka bertolak belakang dangan dunia orang Mars.

Mereka tidak mengenakan seragam seperti penduduk Mars (untuk mengungkapkan kompetensi mereka). Sebaliknya, mereka suka mengenakan pakaian yang berbeda setiap hari, sesuai dengan perasaan mereka. Ungkapan-ungkapan pribadi, terutama ungkapan perasaan, sangatlah penting. Boleh jadi mereka berganti pakaian beberapa kali sehari sesuai dengan suasana hati mereka saat itu.

Komunikasi merupakan kebutuhan utama. Berbagai perasaan pribadi jauh lebih penting daripada mencapai sasaran-sasaran dan keberhasilan. Berbicara dan berhubungan satu dengan yang lain merupakan sumber rasa puas yang luar biasa.

Ini sulit dipahami oleh pria. Pria dapat lebih memahami pengalaman wanita dalam membagi dan berhubungan denagan membandingkannya dengan kepauasan yang dirasakan pria saat memenangkan pertandingan, mencapai sasaran, atau memecahkan kesulitan.

Kaum wanita lebih berorientasi pada hubungan, bukan pada sasaran; mereka lebih menaruh perhatian pada pengungkapan kebaikan, cinta dan perhatian. Dua penduduk Mars pergi makan siang untuk membahas suatu proyek atau sasaran usaha; mereka mempunyai masalah yang harus diselesaikan. Selain itu, penduduk Mars mengaggap pergi ke restoran sebagai cara efisien untuk makan : tak perlu berbelanja, tak perlu memasak, tak perlu mencuci piring. Bagi penduduk Venus, pergi makan siang merupakan peluang untuk membina hubungan, baik untuk memberi dukungan maupun menerima dukungan dari seorang sahabat. Pembicaraan kaum wanita di restoran dapat sangat terbuka dan akrab, hampir seperti dialog antara terapis dan pasien.

Selanjutnya……^_^, capek ketik-nya, hari sudah malam bahkan sudah pagi. Bagi yang ingin lebih tahu selengkap-lengkapnya tentang “Men are from Mars, Women are from Venus” karangan John Gray, Boleh tuh kalau jalan-jalan ke toko buku dan mencari buku ini. Saya saja membaca buku ini edisi cetak ulang yang ke-15, dimana cetakan aslinya terbit tahun 1992. Luar biasa…. Men Are from Mars, Women Are from Venus merupakan sarana untuk mengembangkan hubungan lebih mendalam dan lebih memuaskan.

Selamat membaca...

19 September 2006

It Must Have Been Love


Lay a whisper on my pillow,
leave the winter on the ground.
I wake up lonely,
there's air of silence in the bedroom and all around.
Touch me now,
I close my eyes and dream away.

It must have been love but it's over now.
It must have been good but I lost it somehow.
It must have been love but it's over now.
From the moment we touched 'til the time had run out.

Make-believing we're together,
that I'm sheltered by your heart.
But in and outside I've turned to water like a teardrop in your palm.
And it's a hard winter's day, I dream away.

It must have been love but it's over now,
it was all that I wanted,
now I'm living without.
It must have been love but it's over now,
it's where the water flows, it's where the wind blows.

18 September 2006

Selamat Datang di Duniaku, Dunia Unlimited


Pernah dengar iklan yang berbunyi "Selamat datang di duniaku, selamat datang di dunia unlimited" ?, Iklan itu muncul pas di masa-masa piala dunia 2006. Apa itu dunia unlimited?, unlimited berarti tak ada batasnya, Dunia unlimited bisa diartikan dunia tanpa ada batas. Benarkah kalau dunia itu tanpa batas?. Bukankah itu sebuah pertanyaan yang bisa kita jawab untuk jaman sekarang ini.

Mungkin kalau boleh daya katakan, kalau saya mengenal internet, saya mengenal teknologi, maka saya semakin dekat dengan dunia tanpa batas. Apa sebabnya ?, lihat saja apa yang bisa saya lakukan dengan e-mail ?, apa yang bisa saya lakukan dengan chating ?, apa yang bisa dilakukan dengan mailing list ?, apa yang bisa dilakukan dengan forum terbuka ?, apa yang bisa dilakukkan dengan video-conference ?, dll-nya.

Dunia semakin sempit rasanya dengan kehadiran teknologi-teknologi yang semakin memungkinkan. Jaman dulu, pernahkah orang kepikiran kalau sampai hari ini orang bisa berkomunukasi dengan bertatap muka 4 mata dengan jarak yang sangat jauh ?, misalnya antar negara?, antar benua?. Apakah terlintas di pikiran mereka kalau mereka bisa mengirim surat dengan waktu 20 detik sampai pada tujuan ?.

Kini dengan kehadiran teknologi 3G, semakin mudahlah manusia berinteraksi dengan manusia di belahan dunia. 3G membuat sistem transfer data semakin mudah dan murah. Dengan demikian maka teknologi video streaming, game online, lagu, video conference, dan lain sebagainya akan terasa mudah dan cepat. Dengan begitu kita tidak akan heran lagi kalau kita menonton TV di Handphone, kita bisa menelepon dengan menatap muka orang yang kita aja bertelepon.

Di Indonesia sendiri, teknologi 3G sudah mulai diimplementasikan, walapun sempat tertinggal dengan negara-negara maju seperti Jepang atau negara2 eropa. Akhir2 ini kita juga mendengar kalau Telkomsel terpilih sebagai vendor yang akan mengimplementasikan 3G di Indonesia. Telkomsel juga sudah bekerja sama dengan jaringan TV lokal untuk menyediakan akses mobile TV, seperti Metro TV, Trans TV, SCTV. Demikian juga dengan Handphone-Handphone yang bermunculan sekarang sudah banyak yang mendukung teknologi 3G, sebut saja Nokia 7370, Nokia N70, Nokia 6630,Sony-Ericsson K610i, Sony Ericsson M600i, dll-nya. Mungkin masalah yang akan dihadapi kita kalau menggunkan teknologi ini adalah masalah coverage. Karena maasih teknoloagi baru (di Indonesia), mungkin tidak semua area sudah mendukung area 3G, terutama di daerah-daerah. Tetapi dengan berjalannya waktu, semua itu pasti akan teratasi.

Kini, semuanya menjadi mudah dan murah, apa yang kamu mau ?, bagaimanapun juga semakin canggih suatu teknologi semakin banyak juga yang akan menyalah gunakannya. Gunakan teknologi untuk sesuatu yang positif. Jangan sampai menjadi korban kecanggihan teknologi !!.


:: Selamat Datang di Dunia Unlimited ::

14 September 2006

Da Vinci Code, Fakta atau Fitnah ??


Museum Louvre, Paris
10:46 Malam


KURATOR TERKENAL Jacques Sauniere menatap jauh melintasi selasar berongga Galeri Agung Museum Louvre. Ia menerjang lukisan terdekat yang dapat ia lihat, lukisan Caravaggio. Dengan men­cengkeram bingkai bersepuh emas itu, lelaki berusia 76 itu merenggutkan mahakarya itu ke arah dirinya. Lukisan itu terlepas dari dinding, dan Sauniere terjengkang di bawah kanvasnya.

Itulah sepenggal paragraf pertama dari Prolog buku "Da Vinci Code".
Film The Da Vinci Code telah beredar di Indonesia. Buku laris manis di dunia ini sangat berbahaya bagi umat Katolik di seluruh dunia. Walau pun Dan Brown sendiri mengakui bahwa buku & film ini adalah fiksi, tetapi pemirsa/pembaca awam bisa saja dengan segera mempercayai ceritanya. Apalagi buku karangan Dan Brown ini sangat meyakinkan dengan melibatkan para ahli yang "katanya" berkompeten di bidangnya.

Apakah buku ini kisah nyata atau hanyalah karangan fiksi ?, bagi saya itu tidaklah penting. Memang dalam buku itu Tuhan Yesus di simpang-simpangkan atau boleh dibilang "difitnah", misalnya Yesus dikatakan mengawini Maria Magdalena, dan memiliki keturunan seorang putri. Selain itu dikatakan juga kalau Yesus sebenarnya tidak pernah bangkit dan naik ke surga. Bahkan Injil yang ditulis oleh Markus, Matius, Yohanes dan Lukas adalah kisah fiktif imajinatif, dimana Yesus adalah tokoh rekaan. Untuk mengemukakan hujatannya tersebut sang penulis dengan sangat licin
telah memadukan:
1. Cerita-cerita khayalan, fiksi
2. Fakta-fakta sejarah
3. Data yang tidak akurat dan tafsiran yang melenceng terhadap beberapa fakta sejarah
4. Keyakinan teologisnya yang bersifat anti Kristen

Benarkah semua yang di tulis Dan Brown ??

Setelah buku "Da Vinci Code" karangan Dan Brown yang sangat-sangat kontroversi, muncul beberapa buku yang mencoba mematahkan tulisan Dan Brown tersebut, misalnya :
1. The Truth Behind The Da Vinci Code, oleh Richard Abanes
2. Breaking The Da Vinci Code, oleh Darrell Bock
3. Cracking Da Vinci's Code, oleh James Garlow dan Peter Jones
4. The Da Vinci Deception, oleh Erwin W. Lutzer
5. Fact and Fiction in the Da Vinci Code karangan Steven Kellemeier
6. Da Vinci Code Decoded karangan Martin Lunn
dll

Dr Darrell L. Bock, professor Perjanjian Baru di Dallas Theological Seminary, tidak dapat menyembunyikan rasa geramnya, setelah membaca The Da Vinci Code. Katanya, “No longer is The Da Vinci Code a mere piece of fiction. It is a novel clothed in claims of historical truth, critical of institutions and beliefs held by millions of people around the world.” Jadi, kata professor ini, Da Vinci Code memang bukan sekadar novel fiksi biasa, tetapi sebuah novel yang diselubungi dengan klaim kebenaran historis dan kritik terhadap institusi dan kepercayaan agama Kristen.

Ya, The Da Vinci Code, memang hanya sebuah novel fiksi. Tetapi, novel itu telah menyengat dan menggoncang kepercayaan dalam tradisi Kristen yang telah berumur 2000 tahun. Maka, meski hanya sebuah novel, sebuah cerita fiksi, tetapi dihadapi dengan serius oleh kalangan teolog Kristen.

Maka, Bock mengerahkan kemampuannya untuk menulis bantahan terhadap novel ini. Melalui bukunya, Breaking the Da Vinci Code (Nashville: Nelson Books, 2004). Bock melakukan kajian historis untuk mengkritik berbagai fakta sejarah yang disajikan Brown.

Martin Lunn juga berusaha menguak kebenaran di balik novel nomor satu, Da Vinci Code. Buku ini menjelaskan tema-tema penting dari novel Brown. Kisah nyata Biara Sion, Opus Dei, Knight Templar, Rosslyn Chapel, misteri Rennes-le-Chateau dan masih banyak lagi tema-tema yang menggelitik. Da Vinci Code Decoded juga memberikan kita tur wacana ke Musium Louvre, I'Eglise de Saint-Sulpice, Rue Haxo di Paris, Temple Church, Westminser Abbey, Makam Newton, masa-masa dimana Konstantin Agung dan ibunya hidup dan masih banyak lagi.

Martin Lunn dikenal sebagai seorang peneliti ahli masalah keturunan Davidic dan isu-isu lain yang dikenalkan oleh The Da Vinci Code. Lulusan dari program Master Sejarah dan Jurnalisme ini pernah hidup di sepanjang daerah Timur Tengah, Amerika Serikat dan beberapa negara di Eropa, namun domisili yang adalah Barcelona. Dia juga seorang Pimpinan Besar (Grand Master) dari Kelompok Masyarakat Naga (The Dragon Society) yang didirikan oleh King Sigismund dari Hungaria, tahun 1408.

Dan Brown, menulis novelnya dengan sangat licin. Dia menjalin beberapa fakta dan fiksi, atau kisah khayal, sehingga orang awam yang tak paham sejarah gereja sulit membedakannya. Akibatnya pembaca buku tersebut dapat menganggap bagian-bagian fiksi sebagai fakta. Misalnya Dan mengatakan bahwa Yesus menikah, Pernyataan ini tanpa disertai bukti yang ilmiah, tidak ada satu tulisan di jaman itu yang mencatat bahwa Yesus menikah. Tetapi dengan kelihaiannya Dan Brown, dia menyatakan bahwa lukisan Last Supper Leonardo Da Vinci. lukisan tentang perjamuan terakhir Yesus, dikatakan Dan kalau orang yang berwajah halus dan mirip wanita dan duduk di kanan Yesus adalah Maria Magdalena. Selain itu Dan juga menyatakan pada zaman Yesus Kristus, seseorang yang tidak menikah dalam adat Yahudi adalah terkutuk. Jelas pernyataan ini tidak berdasar, sebab merupakan fakta sejarah ada banyak pria Yahudi pada zaman itu yang menjadi nazir, yang karena alasan keyakinan keagamaan ada di antara mereka yang tidak menikah. Lepas dari semua itu, Da Vinci Code, Fakta atau Fitnah ??. Yakinlah bahwa Tuhan selalu ingin kita beriman kepada-Nya dengan memakai akal dan pikiran. Tidak mungkin Tuhan menyuruh beriman hanya semata keyakinan masing-masing, itu tidak adil, dan Tuhan pasti Maha Adil, mesti ada jalan menuju keimanan itu. Dan jalan itu adalah akal dan pikiran yang sehat.

Jadi kalau jalan pikiran kita sehat kita bisa mengimani penuh dengan pengharapan, tanpa pernah merasa minder, malu, gengsi dan lain sebagainya.

"Ingatlah selalu akan Dia, yang tekun menanggung bantahan yang sehebat itu terhadap diri-Nya dari pihak orang-orang berdosa, supaya jangan kamu menjadi lemah dan putus asa." - Ibrani 12:3

Download Ebook Da Vinci Code di sini

12 September 2006

Flora's Secret


Lovers in the long grass
Look above them
Only they can see
Where the clouds are going
Only to discover
Dust and sunlight
Ever make the sky so blue

Afternoon is hazy
River flowing
All around the sounds
Moving closer to them
Telling them the story
Told by Flora
Dreams they never knew

Silver willows
Tears from Persia
Those who come
From a far-off island
Winter Chanterelle lies
Under cover
Glory-of-the-sun in blue

Some they know as passion
Some as freedom
Some they know as love
And the way it leaves them
Summer snowflake
For a season
When the sky above is blue
When the sky above is blue

Lying in the long grass
Close beside her
Giving her the name
Of the one the moon loves
This will be the day she
Will remember
When she knew his heart was
Loving in the long grass
Close beside her
Whispering of love
And the way it leaves them
Lying in the long grass
In the sunlight
They believe it's true love
And from all around them
Flora's secret
Telling them of love
And the way it breathes, and
Looking up from eyes of
Amaranthine ...
They can see the sky is blue
Knowing that their love is true
Dreams they never knew
And the sky above is blue

11 September 2006

Sahabat Setiaku pendiam


Di sudut sebuah ruangan,Kulihat sebuah meja bermuatan sebuah kotak hitam berkaca.
Benda hitam itu persis seperti sebuah televisi. Kupanggil dia dengan sebutan akrab,"teman"

Kiri Kanannya kulihat hiasannya berupa kotak hitam kecil.
Keduannya mengeluarkan harmoni indah dikala sepi mencekam.
Dia Menghibur lara hati yang terlantar.
Dan juga merangkul jiwa yang kelam.

Buku-buku tertumpuk persis di sampingnya.
Tepatnya di sebuah rak kayu kecil.
Berjuta-juta kata menduduki rak itu.
Bak sebuah gudang menumpuk kebutuhan hidup.

Sahabatku, kamu berada tenang di ruangan semeter.
Orang suka menmanggilmu dengan komputer.
Bercinta denganmu suka bikin teler.
Tapi semuanya itu membuat otakku menjadi encer.

Tapi Sayang..........sahabatku,
Engkau seorang pendiam.
Kau tak mengerti apa yang aku pendam.
Mungkin kamu mahluk aneh yang aku dendam.
Karenamu, aku menjadi makhluk pendiam.


Terima kasih teman, mungkin kamu suka menemaniku, tapi tak ku anggap kau sebagai teman manusia, kau hanyalah mesin rongsokan yang suka diam

08 September 2006

Dunia Hijauku....


Kala sepi dan sedih menelelanjagiku,
Kutatap hijaumu dengan mata telanjangku

Ranting kecilmu melambai-lambai menghampiriku
Rasanya indah mata tajamku menatap ketelanjanganmu

Sejukmu membuat hatiku tenang
Serasa selesai bercinta dengan wanita perangsang

Engkau pelepas dahaga kesemeratuanku
Elang liarpun ingin menghampirimu

Hiburlah aku dalam kesunyianku
Hampiri aku seolah engkau pelacurku

Rimbunlah selalu di dalam hatiku
Rebahkanlah badanmu seolah engkau mencumbuku

Hijaulah selalu di alam liar ini
Hingga aku puas dilarut malam ini

Semoga jiwaku meneladani hijaumu
Sampai akhirnya saatku menutup mataku

YST (B371NY03) SEP' 2006

When You Divorce Me, Carry Me Out in Your Arms


Pada hari pernikahanku,aku membopong istriku.Mobil pengantin berhenti
didepan flat kami yg cuma berkamar satu.
Sahabat2ku menyuruhku untuk membopongnya begitu keluar dari mobil.Jadi
kubopong ia memasuki rumah kami.
Ia kelihatan malu2. Aku adalah seorang pengantin pria yg sangat
bahagia.Ini adalah kejadian 10 tahun yg lalu.

Hari2 selanjutnya berlalu demikian simpel seperti secangkir air
bening: Kami mempunyai seorang anak, saya terjun ke dunia usaha dan
berusaha untuk menghasilkan banyak uang. Begitu kemakmuran meningkat,
jalinan kasih diantara kami pun semakin surut.

Ia adalah pegawai sipil.setiap pagi kami berangkat kerja bersama2 dan
sampai dirumah juga pada waktu yg bersamaan.Anak kami sedang belajar di luar
negeri.Perkawinan kami kelihatan bahagia.
Tapi ketenangan hidup berubah dipengaruhi oleh perubahan yg tidak
kusangka2.Dew hadir dalam kehidupanku.

Waktu itu adalah hari yg cerah.Aku berdiri di balkon.dengan Dew yg
sedang merangkulku.Hatiku sekali lagi terbenam dalam aliran cintanya.
ini adalah apartment yg kubelikan untuknya.

Dew berkata , "kamu adalah jenis pria terbaik yg menarik para gadis. "
Kata2nya tiba-tiba mengingatkanku pada istriku.
Ketika kami baru menikah,istriku pernah berkata, "Pria sepertimu,
begitu sukses, akan menjadi sangat menarik bagi para gadis. "

Berpikir tentang ini, Aku menjadi ragu2. Aku tahu kalo aku telah
menghianati istriku. Tapi aku tidak sanggup menghentikannya.
Aku melepaskan tangan Dew dan berkata, "kamu harus pergi membeli
beberapa perabot, O.K.?.Aku ada sedikit urusan dikantor"
Kelihatan ia jadi tidak senang karena aku telah berjanji menemaninya.
Pada saat tersebut,ide perceraian menjadi semakin jelas dipikiranku
walaupun kelihatan tidak mungkin.Bagaimanapun,aku merasa sangat sulit
untuk membicarakan hal ini pada istriku. Walau bagaimanapun ku
jelaskan, ia pasti akan sangat terluka. Sejujurnya,ia adalah seorang istri yg
baik. Setiap malam ia sibuk menyiapkan makan malam. Aku duduk santai
didepan TV. Makan malam segera tersedia. Lalu kami akan menonton TV
sama2. Atau,Aku akan menghidupkan komputer,membayangkan tubuh Dew. Ini adalah hiburan bagiku.

Suatu hari aku berbicara dalam guyon, "seandainya kita bercerai, apa yg
akan kau lakukan? " Ia menatap padaku selama beberapa detik tanpa
bersuara.
Kenyataannya ia percaya bahwa perceraian adalah sesuatu yg sangat jauh
dari bayangannya. Aku tidak bisa membayangkan bagaimana ia akan
menghadapi kenyataan jika tahu bahwa aku serius.
Ketika istriku mengunjungi kantorku, Dew baru saja keluar dari
ruanganku. Hampir seluruh staff menatap istriku dengan mata penuh
simpati dan berusaha untuk menyembunyikan segala sesuatu selama berbicara dengannya.
Ia kelihatan sedikit curiga. Ia berusaha tersenyum pada bawahan2ku.
Tapi aku membaca ada kelukaan di matanya.

Sekali lagi, Dew berkata padaku," He Ning, ceraikan ia, O.K.? Lalu kita
akan hidup bersama."
Aku mengangguk. Aku tahu aku tidak boleh ragu2 lagi.Ketika malam itu
istriku menyiapkan makan malam, ku pegang tangannya,"Ada sesuatu yg
harus kukatakan"
Ia duduk diam dan makan tanpa bersuara. Sekali lagi aku melihat ada
luka dimatanya. Tiba2 aku tidak tahu harus berkata apa. Tapi ia tahu kalo
aku terus berpikir.
"aku ingin bercerai", ku ungkapkan topik ini dengan serius tapi tenang.
Ia seperti tidak terpengaruh oleh kata2ku, tapi ia bertanya secara
lembut,"kenapa?"
"Aku serius. " Aku menghindari pertanyaannya. Jawaban ini membuat ia
sangat marah. Ia melemparkan sumpit dan berteriak kepadaku,"Kamu bukan
laki2!" .

Pada malam itu, kami sekali saling membisu. Ia sedang menangis.. Aku
tahu kalau ia ingin tahu apa yg telah terjadi dengan perkawinan kami.
Tapi aku tidak bisa memberikan jawaban yg memuaskan sebab hatiku telah
dibawa pergi oleh Dew.

Dengan perasaan yg amat bersalah, Aku menuliskan surat perceraian
dimana istriku memperoleh rumah, mobil dan 30% saham dari
perusahaanku.Ia memandangnya sekilas dan mengoyaknya jadi beberapa
bagian. Aku merasakan sakit dalam hati. Wanita yg telah 10 tahun hidup
bersamaku sekarang menjadi seorang yg asing dalam hidupku. Tapi aku
tidak bisa mengembalikan apa yg telah kuucapkan.

Akhirnya ia menangis dengan keras didepanku,dimana hal tersebut tidak
pernah kulihat sebelumnya. Bagiku, tangisannya merupakan suatu
pembebasan untukku.
Ide perceraian telah menghantuiku dalam beberapa minggu ini dan
sekarang sungguh2 telah terjadi .

Pada larut malam,aku kembali ke rumah setelah menemui klienku. Aku
melihat ia sedang menulis sesuatu. Karena capek aku segera ketiduran
.Ketika aku terbangun tengah malam, aku melihat ia masih menulis. Aku
tertidur kembali. Ia menuliskan syarat2 dari perceraiannya: ia tidak
menginginkan apapun dariku,tapi aku harus memberikan waktu sebulan
sebelum menceraikannya,dan dalam waktu sebulan itu kami harus hidup
bersama seperti biasanya.Alasannya sangat sederhana: Anak kami akan
segera menyelesaikan pendidikannya dan liburannya adalah sebulan lagi
dan ia tidak ingin anak kami melihat kehancuran rumah tangga kami.

Ia menyerahkan persyaratan tersebut dan bertanya," He Ning, apakah kamu
masih ingat bagaimana aku memasuki rumah kita ketika pada hari
pernikahan kita?
Pertanyaan ini tiba2 mengembalikan beberapa kenangan indah kepadaku .
Aku mengangguk dan mengiyakan. "Kamu membopongku dilenganmu", katanya, "jadi aku punya sebuah permintaan, yaitu kamu akan tetap membopongkuku
pada waktu perceraian kita. Dari sekarang sampai akhir bulan ini,
setiap pagi kamu harus membopongku keluar dari kamar tidur ke pintu ." Aku menerima dengan senyum. Aku tahu ia merindukan beberapa kenangan indah yg telah berlalu dan berharap perkawinannya diakhiri dengan suasana romantis.

Aku memberitahukan Dew soal syarat2 perceraian dari istriku. Ia
tertawa keras dan berpikir itu tidak ada gunanya. "Bagaimanapun trik yg ia
lakukan,ia harus menghadapi hasil dari perceraian ini," ia mencemooh.
Kata2nya membuatku merasa tidak enak.

Istriku dan aku tidak mengadakan kontak badan lagi sejak kukatakan
perceraian itu. kami saling menganggap orang asing. Jadi ketika aku
membopongnya dihari pertama, kami kelihatan salah tingkah. Anak kami
menepuk punggung kami,"wah, papa membopong mama,mesra sekali"
Kata2nya membuatku merasa sakit. Dari kamar tidur ke ruang duduk, lalu
ke pintu, aku berjalan 10 meter dengan ia dalam lenganku. Ia memejamkan
mata dan berkata dengan lembut," mari kita mulai hari ini,jangan
memberitahukan pada anak kita." Aku mengangguk, merasa sedikit
bimbang.Aku melepaskan ia di pintu.
Ia pergi menunggu bus, dan aku pergi ke kantor.

Pada hari kedua, bagi kami terasa lebih mudah. Ia merebah di
dadaku, Kami begitu dekat sampai2 aku bisa mencium wangi dibajunya.
Aku menyadari bahwa aku telah sangat lama tidak melihat dengan mesra
wanita ini. Aku melihat bahwa ia tidak muda lagi.beberapa kerut tampak
di wajahnya.

Pada hari ketiga, ia berbisik padaku, "kebun diluar sedang
dibongkar.hati2 kalau kamu lewat sana."

Hari keempat,ketika aku membangunkannya,aku merasa kalau kami masih
mesra seperti sepasang suami istri dan aku masih membopong
kekasihku dilenganku.

Bayangan Dew menjadi samar.

Pada hari kelima dan enam, ia masih mengingatkan aku beberapa
hal,seperti,dimana ia telah menyimpan baju2ku yg telah ia setrika,aku
harus hati2 saat memasak, dll .Aku mengangguk. Perasaan kedekatan
terasa semakin erat. Aku tidak memberitahu Dew tentang ini.

Aku merasa begitu ringan membopongnya.Berharap setiap hari pergi ke
kantor bisa membuatku semakin kuat.Aku berkata padanya,"kelihatannya
tidaklah sulit membopongmu sekarang"

Ia sedang mencoba pakaiannya, aku sedang menunggu untuk membopongnya keluar. Ia berusaha mencoba beberapa tapi tidak bisa menemukan yg cocok. Lalu ia melihat,"semua pakaianku kebesaran". Aku tersenyum. Tapi
tiba2 aku menyadarinya sebab ia semakin kurus itu sebabnya aku bisa
membopongnya dengan ringan bukan disebabkan aku semakin kuat. Aku tahu
ia mengubur semua kesedihannya dalam hati.Sekali lagi, aku merasakan
perasaan sakit

Tanpa sadar ku sentuh kepalanya.Anak kami masuk pada saat
tersebut."Pa,sudah waktunya membopong mama keluar"
Baginya,melihat papanya sedang membopong mamanya keluar menjadi bagian yg penting . Ia memberikan isyarat agar anak kami mendekatinya dan
merangkulnya dengan erat. Aku membalikkan wajah sebab aku takut aku akan berubah pikiran pada detik terakhir. Aku menyangganya dilenganku, berjalan dari kamar tidur,melewati ruang duduk ke teras. Tangannya memegangku secara lembut dan alami. aku menyanggah badannya dengan kuat seperti kami kembali ke hari pernikahan kami. Tapi ia kelihatan agak pucat dan kurus, membuatku sedih.

Pada hari terakhir,ketika aku membopongnya dilenganku, aku melangkah
dengan berat. Anak kami telah kembali ke sekolah.
ia berkata,"sesungguhnya aku berharap kamu akan membopongku sampai kita tua" Aku memeluknya dengan kuat dan berkata "antara kita saling tidak
menyadari bahwa kehidupan kita begitu mesra".

Aku melompat turun dari mobil tanpa sempat menguncinya.Aku takut
keterlambatan akan membuat pikiranku berubah.Aku menaiki tangga.
Dew membuka pintu. Aku berkata padanya," Maaf Dew, Aku tidak ingin
bercerai. Aku serius". Ia melihat kepadaku, kaget. Ia menyentuh
dahiku."Kamu tidak demam". Kutepiskan tangannya dari dahiku"maaf,
Dew,Aku cuma bisa bilang maaf padamu,Aku tidak ingin bercerai.
Kehidupan rumah tanggaku membosankan disebabkan ia dan aku tidak bisa merasakan nilai2 dari kehidupan,bukan disebabkan kami tidak saling mencintai lagi. Sekarang ku mengerti sejak aku membopongnya masuk ke rumahku, ia telah melahirkan anakku. Aku akan menjaganya sampai tua. Jadi aku minta maaf padamu"
Dew tiba2 seperti tersadar. Ia memberikan tamparan keras kepadaku dan
menutup pintu dgn kencang dan tangisannya meledak.
Aku menuruni tangga dan pergi ke kantor. Dalam perjalanan aku melewati
sebuah toko bunga, ku pesan sebuah buket bunga kesayangan istriku
Penjual bertanya apa yg mesti ia tulis dalam kartu ucapan? Aku
tersenyum, dan menulis " Aku akan membopongmu setiap pagi sampai
kita tua..."

07 September 2006

Akankah Rokok Menjadi Pembunuhku ?


Sunggu disesalkan. Seorang pribadi sepertiku harus terjerumus dengan suatu benda yang membahayakan kesehatan. Benda itu adalah Rokok. Benda itu menjadi konsumsi sehari-hari. Walaupun terkadang tidak tiap hari. Saya tahu kalau benda itu adalah tidak baik untuk kesehatan. Tapi beginilah yang terjadi dalam hidupku.

Mungkin yang perlu disalahkan adalah masa lalu, saat dimana saya mencobanya. Bisa ditebak kalau masa itu adalah masa sekolah. Masa itulah seorang manusia mencari jati diri yang sebenarnya. Dia berkembang. Dia akan menginjak usia dewasa, saat itulah dia menjadi pribadi yang ingin mencoba segala sesuatu yang dia ingin tahu, walaupun terkadang tanpa berpikir sisi positif dan negatifnya.

Lalu mau bagaimana ?, apakah dengan kesalahan masa lalu, lantas kita terus menerus menjalaninya sampai hari ini?. Tidakkah ada upaya untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang telah kita buat?. Jawabnya Ia dan Tidak, tergantung apa yang kamu mau !.

Tidak ada kata terlambat untuk memperbaiki kesalahan yang telah dilakukan. Begitupun juga dengan kebiasaanku yang jelek ini. Sudah....sudah....., sudah mencoba memperbaiki kebiasaan yang jelek ini. Tapi ngak bertahan lama, selang waktu.....mulai lagi menjalaninya. Mungkin itulah yang namanya cobaan.

Tapi!!!, bukan berarti saya tidak bisa. Mungkin masih butuh waktu yang lebih panjang lagi. Yang perlu saya cam-kan adalah : "Merokok dapat merugikan dan mengkorupsi kesehatanku !!!". Selepas itu saya akan mecoba menjauhinya sejalan dengan waktu yang aku lalui tiap-tiap hari.

Akhirnya, "Akankah Rokok Menjadi Pembunuhku ?", jawabannya : TIDAK !!!, dia tidak berhak mengambil nyawaku, karena nyawaku kuncinya ada di tangan Tuhan dan aku sendiri, bukan di tangan benda yang namanya Rokok, oleh sebab itu, saya akan memelihara nyawaku dengan bekerjasama dengan Tuhan......

"Jalanilah hidup sehari-hari dengan sesuatu yang berkualitas !"

Bersabarlah dalam Kesesakan


"Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah
dalam doa!" (Roma 12:12).



Ya itulah sebuah kalimat yang masih saya ingat sewaktu belajar agama katolik. Jaman sekarang kita banyak menjumpai orang tidak sabar dalam menghadapi segala sesuatu yang ada pada dirinya. Karena itu tidaklah jarang pula sering terjadi perselisihan dan akhirnya berujung menjadi perselisihan antar sesama manusia.

Manusia selalu dihadapkan masalah dalam kehidupan sehari-harinya. Tiada manusia hidup tanpa adanya masalah. Tapi bagaimanakah kita menghadapinya dengan penuh kesabaran dan ketabahan, hingga saat dimana masalah itu akan meninggalkan kita.

Bersabar dalam suatu penderitaan dan kesesakan adalah sulit untuk dilakukan. Kita kerap kali menjadi frustasi, menjadi benci dengan diri sendiri, kita ingin lari dari kenyataan. Tapi apakah dengan begitu kita akan keluar dari penderitaan dan kesesakan ?, jawabannya jelas tidak. Malah kita semakin menambah masalah dalam diri kita.

Jangan mudah putus asa dalam menghadapi penderitaan kita. Meskipun kesulitan, tantangan, dan beban hidup yang begitu berat sampai kita tidak sanggup lagi memikulnya sedang dihadapi. Serahkan kesemua itu kepada Tuhan di dalam doamu. Juga
tekunlah menantikan waktu Tuhan. Kita harus sabar dan mau menunggu waktu Tuhan.
Jangan pernah mengambil jalan pintas dan mengikuti jalan sendiri. Sebaliknya,
rela dan tekun menantikan, karena Tuhan akan bertindak tepat pada waktuNya bukan menurut waktu kita !.

Jadilah diri sendiri, cukupkanlah apa yang engkau inginkan dengan kemampuan yang bisa kita lakukan. Janganlah selalu iri dengan seseorang yang melebihimu. Bersyukurlah walau kita hanya mendapat 1/2 -nya saja. Orang sabar selalu mengucap syukur kepada Tuhan dalam segala keadaan, dan ia selalu mencukupkan diri dengan berkat-berkat Tuhan yang ia terima dengan apa adanya.


Berikanlah kesabaran di dalam hidup kita. Ajarilah diri kita untuk selalu bersyukur.